SAMARINDA, IAIN NEWS – Untuk memperkuat dan mengembangkan kelembagaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Samarinda melakukan kunjungan ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Purwokerto pada hari Rabu, (24/07/2019).
kunjungan tersebut dihadiri unsur Pimpinan dan Dosen Program Studi Perbankan Syariah (PS) IAIN Samarinda yakni Ketua Jurusan perbankan Syariah, Parno, MSI, Sekretaris Jurusan, Fitria Rahmah, SEI, MA. Sekretaris Prodi Angrum Pratiwi, MEI. Dedy Mainata, SE, M.Ag dan H. Yusran, M.Ag. kunjungan ini dilakukan dalam rangka koordinasi pengembangan kelembagaan khususnya Perbankan Syariah FEBI IAIN Samarinda dan penandatangan naskah kerjasama atau Momerandum of Understanding (MoU) antara kedua Fakultas tersebut.
MoU tersebut ditanda tangani oleh Dekan FEBI IAIN Purwokerto, Dr. H. Jamal Abdul Aziz, MM. Naskah kerja sama tersebut memuat pasal-pasal tentang kerja sama pada bidang Tridharma Perguruan Tinggi yang meliputi bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.
Diketahui bahwa prodi Manajemen Perbankan Syariah dan Ekonomi Syariah FEBI IAIN Purwokerto telah terakreditasi A dan memiliki sarana dan prasarana Laboratorium Perbankan dan Bisnis yang sangat menunjang serta kegiatan akademik yang semakin meningkat serta kegitan kemahasiswaan yang semakin kompetitif.
Kegiatan berlanjut pada hari Kamis, (25 /7/2019) dengan agenda silaturahim dan koordinasi kelembagaan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Jendral Soedirman (Unsoed) Purwokerto yang disambut langsung oleh Dekan FEB Unsoed Prof. Dr. Suliyanto, S.E., MM dan jajarannya. Dekan FEB Unsoed menyambut ramah dan hangat kedatangan tim FEBI IAIN Samarinda. Kegiatan dilanjutkan dengan presentasi dan diskusi terkait pengembangan FEB Unsoed serta mengunjungi laboratorium perbankan dan bisnis serta beberapa sarana dan prasarana yang menunjang kegiatan proses belajar mengajar di FEB Unsoed. (Humas FEBI)
One comment
Comments are closed.