SAMARINDA, IAIN NEWS,- Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda melalui Dekannya melakukan pelantikan Organisasi Mahasiswa (Ormawa) masa periode 2019. Pelantikan ini mengusung tema “Bergerak bersama dalam membentuk organisasi yang berjiwa solid, loyal dan kritis”. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Dekan, para wakil Dekan, Dosen serta para staf FEBI di gedung auditorium Fakultas FEBI Lantai 3, kampus II Jalan HAM Rifaddin Loa Janan Ilir Kota Samarinda, Selasa 22/01/2019.
Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Dr. Bambang Iswanto, MH secara resmi melantik kepengurusan Organisasi Mahasiswa FEBI, Dekan yang biasa disapa Dr. Bambang itu mengucapkan selamat kepada Ormawa Febi atas dilantiknya sebagai pengurus. Ia berharap agar Ormawa yang baru saja dilantik agar mampu mengemban amanah dengan penuh rasa tanggung jawab, mampu mengasah bakat kecerdasan sosial dan kepemimpinan sehingga nantinya bisa menjadi pemimpin profesional di tengah masyarakat secara luas.
“Selamat kepada pengurus Ormawa yang baru saja dilantik. Hari anda masih berstatus sebagai pemuda oleh karena itu yakinilah bahwa dengan amanah ini anda mampu belajar bertanggung jawab sesuai dengan tugas masing-masing. Anda mampu mengasah segala kamampuan termasuk bakat kecerdasan sosial dan bakat kepemimpinan sehingga nantinya dapat dirasakan oleh masyarakat secara luasnya”, tutur Dr. Bambang Iswanto, MH mengawali sambutannya.
Dr. Bambang Iswanto, MH mengajak seluruh ormawa agar mampu mensinergikan visi dan misinya dengan Fakultas. Sehingga dengan begitu Ormawa dapat berperan bersama fakultas dalam pengembangan ekonomi Islam.
“Kami juga mengajak kepada Ormawa agar visi dan misi nantinya senantiasa mampu bersinergi dengan tujuan daripada fakultas ini, sehingga Ormawa juga mempunyai tugas dalam pengembangan perokonomian” ajak Dekan FEBI
Diakhir sambutannya Dr. Bambang Iswanto, MH mengucapkan terimakasih kepada pengurus Ormawa 2018 atas segela kebaktian yang telah dilakukan selama satu tahun lamanya. Ia berharap agar setelah ini tidak melepaskan dirinya secara totalitas melainkan agar tetap menjalin silaturahim dengan pengurus yang menjabat.
“Kepada pengurus Ormawa FEBI yang telah purna jabat, kami ucapkan terimakasih atas kebaktian anda selama satu tahun, anda masih punya kesempatan untuk selalu menjalin silaturahim dengan pengurus sekarang ini, atau bahkan anda punya kesempatan untuk memberikan bimbingan kepada generasi yang ada saat ini bertugas, karena anda adalah senior bagi mereka”, tutup Dekan.
Di sela-sela acara pelantikan media ini menemui Dina Marinda ketua DEMA FEBI yang baru saja dilantik, ia mengucapkan rasa terimakasih kepada Mahasiswa FEBI yang telah memberikan amanah untuk menahkodai kepemimpinan DEMA selama satu tahun ke depan. Harapan Mahasiswi Prodi Perbankan Syariah ini agar kepemimpinan yang ia emban bisa lebih baik dan tetap aktif dalam menjalan program kerja meskipun harus menjalankan tugas kewajiban kuliah sebagai seorang mahasiswi, ia juga berharap agar segala kinerjanya mampu bersinergitas dengan fakultasnya.
“Saya ucapkan terimakasih kepada teman-teman FEBI yang sudah memberikan kepercayaan kepada saya untuk menjadi ketua DEMA masa Periode 2019. Harapan saya agar kepengurusan Ormawa Febi tahun ini bisa lebih baik lagi dalam menjalankan tugas tanggung jawabnya dan tetap aktif meskipun nantinya harus menjalan tugas kewajiban sebagai seorang mahasiswa. Saya juga berharap agar segala program kerja kami nantinya senantiasa bersinergi dengan fakultas,” harap Ketua Dema Febi.#idris